Tanpa Modal, Begini Bisnis Online Yang Terbukti Membayar
Saat ini kita telah dipermudah bekerja dengan adanya jaringan internet. Anda bisa bekerja dirumah dengan memulai bisnis online yang hanya menggunakan peralatan handphone dan laptop.
Pada situs blog yang saya buat, sudah banyak ide bisnis yang saya bagikan kepada pembaca, seperti pada pembahasan kali ini. Saya akan memberikan artikel mengenai bisnis online tanpa modal dan terbukti membayar.
Bisnis online yang saya maksud disini terdiri dari beberapa kategori, seperti bisnis online tanpa modal untuk pelajar hingga ibu rumah tangga dan bisnis online luar negeri yang terbukti membayar.
Peluang bisnis ini dapat dimulai dengan memakai aplikasi bisnis online yang sudah tersedia secara gratis dan bisa di gunakan oleh siapapun asalkan sudah mendaftar.
Bisnis Online Tanpa Modal dan Terbukti Membayar
Berikut jenis bisnis online tanpa modal yang bisa dimulai dari rumah:
1. Bisnis Online Desain Grafis
Anda yang mahir mendesain, bisa mencoba membuka bisnis online desain grafis di rumah. Banyak perusahaan membutuhkan layanan freelance desain grafis seperti membuat desain media promosi, animasi 2D dan 3D maupun video promosi.
Anda tidak perlu mengeluarkan modal, karena keahlian di bidang desain sudah cukup untuk menghasilkan uang. Anda bisa mendaftarkan diri sebagai freelance desain grafis di situs yang membutuhkan jasa tersebut.
Berikut situs freelance yang terbukti membayar:
- Freepick
- Shutterstock
- Fiverr
- Picfair
2. Bisnis Google Adsense
Google adsense sudah menjadi program periklanan terbesar yang sudah dikembangkan oleh google, Anda bisa menghasilkan uang dari google adsense secara gratis dengan mendaftarkan website maupun channel youtube yang telah dibuat.
Cara mendapatkan penghasilan dari bisnis online ini adalah berusaha membuat konten menarik, supaya dapat menampilkan iklan yang nantinya Anda akan menerima bayaran jika ada pengunjung yang mengklik atau menonton iklan yang tampil di situs website maupun channel youtube yang telah berhasil di daftarkan.
3. Admin Media Sosial
Menjadi Admin sudah dapat dilakukan secara online dengan menjadi admin media sosial. Perusahaan biasanya membutuhkan orang yang mahir berbicara depan publik dan pandai membuat konten menarik.
Selain itu, perusahaan selalu memiliki akun media sosial yang dipakai untuk melakukan pemasaran mengenai produk yang mereka jual dan informasi penting yang harus disampaikan ke publik.
Anda bisa menjadikan bisnis online ini sebagai usaha sampingan tanpa perlu mengeluarkan modal. Caranya cukup mudah, Anda bisa menawarkan jasa menjadi admin media sosial di beberapa perusahaan.
Untuk cara kerjanya sangat mudah, Anda hanya perlu mengelola dan mengoperasikan akun media sosial perusahaan yang digunakan untuk promosi dan penyampaian informasi.
Anda tidak perlu keluar rumah, karena bisnis online satu ini bisa dikerjakan di rumah dengan memakai perangkat smartpone dan jaringan internet.
4. Bisnis Kurir Online
Terkadang, ada beberapa orang yang malas keluar rumah untuk membeli atau mengambil barang pesanan. Dengan begitu, Anda bisa mencoba menjadi kurir online yang dapat mengantar dan menjemput pesanan pelanggan.
Anda hanya perlu menyiapkan kendaraan dan smartpone yang nantinya digunakan untuk menjalani bisnis online kurir ini. Banyak masyarakat berani membayar jasa kurir dengan harga tinggi, karena dapat memberikan pelayanan yang baik, apa lagi Anda tidak terikat dengan perusahaan apapun, sehingga bisnis kurir online bisa Anda jadikan bisnis sampingan yang menjanjikan.
Bisnis Online Tanpa Modal Untuk Pelajar
Bagi Anda yang merupakan seorang pelajar atau anak muda yang sudah mahir menggunakan jaringan internet, berikut saya berikan khusus untuk Anda bisnis online tanpa modal.
1. Content Creator Media Sosial
Menjadi content creator sudah bukan hal biasa bagi Anda yang masih pelajar, banyak anak muda sudah mulai membuat video kreatif yang dapat ditonton oleh masyarakat, nantinya Anda akan menerima bayaran dari jam tayang yang diperoleh dari video yang telah dibuat.
Selain membuat video, Anda juga bisa membuat sebuah karya desain yang bisa dijual secara online dengan memakai aplikasi bisnis online yang sudah dipercaya dapat membayar Anda.
Berikut aplikasi content creator yang sudah terbukti membayar:
- Aplikasi Tiktok
- Aplikasi Snack Video
- Canva
2. Bisnis Baju Preloved
Anda yang memiliki banyak pakaian yang sudah jarang dipakai dan masih layak pakai, bisa mencoba memulai bisnis baju preloved secara online. Ada banyak orang membutuhkan pakaian namun tidak memiliki cukup uang untuk membelinya.
Anda bisa membantu mereka dengan menyediakan usaha baju preloved yang memiliki harga jual baju yang dapat dijangkau siapapun.
Untuk memasarkan jualan, Anda bisa memakai aplikasi bisnis online tanpa modal seperti RateS yang merupakan salah satu aplikasi yang digunakan para pengusaha kecil-kecilan untuk memasarkan produk jualan secara eceran.
3. Bisnis Fotografi dan Videografi
Ada banyak layanan jasa fotografi dan videografi secara online yang sering di lakukan oleh pelajar. Terkadang banyak orang membutuhkan jasa seperti ini, karena sering digunakan untuk kepentingan pekerjaan dan kebutuhan pribadi seperti acara ulang tahun dan pernikahan.
Jika memiliki keahlian dibidang seperti ini, ada bagusnya kalau Anda membuka bisnis online fotografi dan videografi yang bisa dimulai tanpa modal.
Anda hanya perlu menyiapkan kamera atau smartphone yang nantinya digunakan mengambil gambar dan video. Anda bisa menjual hasil editan melalui media sosial atau komunitas content creator.
4. Bisnis Bimbel Online
Dalam dunia pendidikan, tenaga pengajar sangat dibutuhkan dalam memberikan pelajaran kepada mereka yang menempuh pendidikan. Saat ini, mencari tenaga pengajar sangatlah mudah. Ada banyak orang membuka layanan jasa bimbingan belajar yang dapat memberikan pelajaran kepada anak-anak maupun orang dewasa secara online.
Dengan begitu, mereka tidak usah keluar rumah untuk pergi bimbingan, karena tenaga pengajar dapat memberikan materi secara online. Bagi Anda yang memiliki keahlian di bidang tertentu seperti ilmu komputer, bahasa inggris dan keahlian lainnya dapat membuka bisnis online ini.
Anda bisa bekerja secara online lewat hp tanpa modal dengan cara menawarkan jasa bimbingan belajar melalui media sosial dan jika ada yang tertarik, nantinya Anda akan dibayar untuk menjadi guru privat.
Bisnis Online Luar Negeri Yang Terbukti Membayar
Jika tertarik bekerjasama dengan perusahaan luar negeri, berikut saya berikan daftar perusahaan yang sudah membuka layanan bisnis online yang dapat membayar pengguna dengan gaji yang cukup besar.
1. Bisnis Affiliate Marketing Amazon
Amazon sudah sukses menjadi toko online terbesar dan sudah dipercaya orang diseluruh dunia. Jika tertarik menjadi seorang Affiliate. Amazon telah membuka lowongan tersebut bagi siapa saja yang berminat.
Sudah banyak Affliate Marketing yang terbukti mendapatkan bayaran dari situs Amazon, karena telah berhasil mempromosikan berbagai macam produk. Jika Anda mahir dan memiliki pengalaman dibidang marketing, maka bisnis online ini cocok untuk dicoba.
2. Bekerjasama Dengan Program Periklanan MGID dan Adsterra
Selain google adsense yang sudah saya bahas di atas. Anda juga bisa bekerjasama dengan MGID dan Adsterra sebagai periklanan yang sudah terbukti membayar para pemilik website.
Jika tertarik mencobanya, silakan daftarkan website Anda ke program periklanan MGID dan Adsterra.
3. Whaff Reward
Aplikasi Whaff Reward merupakan aplikasi bisnis online tanpa modal yang sudah terbukti membayar, Anda bisa menghasilkan uang dalam bentuk dollar yang nantinya dibayarkan melalui akun Paypal.
Untuk bisa mendapatkan bayaran dari aplikasi ini, Anda akan diberikan tugas khusus seperti bermain game dan mengisi survey, nantinya anda akan menerima imbalan jika telah menyelesaikan pekerjaan tersebut.
Cara Memulai Bisnis Online Tanpa Modal
Untuk memulai bisnis online tanpa modal, Anda bisa memulainya dengan menawarkan jasa atau keahlian yang Anda punya kepada masyarakat maupun perusahaan. Setelah itu, Anda bisa menentukan bayaran dari layanan yang Anda berikan.
Selain memakai keahlian Anda. Bisa juga menggunakan aplikasi bisnis online yang sering membutuhkan pengguna aktif untuk melakukan suatu pekerjaan tertentu yang nantinya Anda akan menerima bayaran dari pekerjaan yang telah diselesaikan.
Penutup
Demikianlah artikel yang membahas mengenai bisnis online tanpa modal dan terbukti membayar. Anda bisa menjalankan bisnis ini di rumah dengan modal hp dan kuota internet. Jangan ragu mencoba segala jenis usaha, karena orang sukses berasal dari mereka yang tidak mudah menyerah. Sekian & Terimakasih.
Baca juga:
Posting Komentar untuk "Tanpa Modal, Begini Bisnis Online Yang Terbukti Membayar"