Seperti Ini Peluang Usaha Dagang di Desa Yang Menjanjikan
Membuka usaha dagang di pedesaan sangat menjanjikan karena kebutuhan barang maupun produk lainnya sulit didapatkan di dalam desa. Jika ada penduduk desa mencari barang maupun kebutuhan makanan mereka akan keluar dari desa menuju perkotaan untuk membeli segala kebutuhan.
Anda bisa mengambil peluang usaha ini dengan cara berdagang di desa sekaligus memberikan bantuan pelayanan kepada masyarakat desa. Mereka akan menyambut dengan baik usaha dagang yang ada di kampung mereka.
Namun sebelum membuka usaha di kampung. Sebaiknya pelajari dahulu kiat sukses usaha dagang supaya menjadi bekal pengetahuanmu mengenai usaha di pedesaan.
Berikut akan saya berikan beberapa peluang usaha dagang di desa yang menjanjikan di masa depan dan usaha yang cocok bagi pemula.
1. Usaha jualan sembako
Sembilan bahan pokok atau sering disebut sembako ialah kebutuhan pokok masyarakat. Dengan menjual kebutuhan warga di desa, Anda sudah membantu mereka dengan menjual bahan pokok di dekat rumahnya tanpa perlu keluar dari kampung untuk mencari sembako.
Dengan begitu peluang usaha dagang sembako di desa sangat menjanjikan dan bisa menjadi usaha yang laku tiap hari dan jarang rugi. Bila hanya memiliki modal kecil silakan berjualan di rumah supaya bisa mengurangi biaya berdagang seperti sewa lahan lokasi dan membuat toko.
Jika sudah membuahkan hasil yang memuaskan dari menjual sembako. Silakan mulai menabung untuk menyiapkan modal sewa lokasi jualan dan membangun toko sembako.
2. Berdagang Sayuran
Menjual sayuran bisa di coba sebagai peluang usaha di desa 2021 yang cocok untuk pemula di pedesaan. Hampir setiap hari kita mengkonsumsi sayuran sebagai makanan. Anda yang memiliki kebun sayuran di kampung dapat dimanfaatkan untuk menjual sayur yang sudah di panen.
Menjualnya juga cukup mudah. Tidak usah membuka toko atau warung, cukup pergi ke pasar yang dekat dari desa kemudian menjualnya seperti pedagang lain. Berbeda dengan di kota yang tiap hari pasar akan buka. Untuk di kampung ada hari tertentu pasar akan dibuka.
Bila Anda tidak bisa menjual sayur di pasar setiap hari maka silakan berjualan di rumah. Gunakan lahan depan rumahmu untuk menjual aneka jenis sayuran segar kepada tetangga maupun warga desa lainnya yang nantinya akan menjadi ide jualan di rumah yang laris.
3. Usaha Ternak Ikan Lele
Beternak ikan lele merupakan peluang usaha yang memiliki potensi besar di pedesaan. Ikan lele juga salah satu ikan paling di gemari di masyarakat desa apa lagi ikan lele merupakan jenis ikan air tawar yang mayoritas berada di kampung.
Ikan lele juga memiliki pangsa pasar yang besar karena bisa di sajikan dalam banyak menu makanan seperti pecel lele, lele bakar, sambel lele dan lainnya yang menjadikan jualan yang cepat laku dan menguntungkan.
Perawatannya juga sangat mudah karena termasuk jenis ikan yang mudah beradaptasi dengan lingkungannya sehingga cocok untuk usaha yang menguntungkan di desa.
Untuk memulai usaha ternak lele mulai dari sekarang siapkan biaya untuk membuat kolam ikan dan membeli bibit lele berkualitas.
4. Menjual Token Listrik
Saat ini masyarakat di pedesaan sudah bisa merasakan listrik sebagai kebutuhan penting dalam bekerja dan aktivitas lainnya. Apa lagi sekarang kita tidak usah lagi repot mengisi ulang daya listrik karena sudah ada listrik pra-bayar yang menggunakan token sebagai pengisian daya listrik.
Untuk menjual token listrik di kampung, caranya cukup mudah silakan cari distributor token listrik PLN di dekat wilayahmu. Dengan menjual token listrik sebagai usaha dagang maka akan membuat bisnis ini menjadi kebutuhan masyarakat yang penting sehingga bisa menjadi peluang usaha yang menjanjikan.
5. Perlengkapan Motor
Meskipun tinggal di pedesaan ternyata pemilik kendaraan motor cukup banyak. Hampir setiap keluarga di kampung memiliki motor untuk bekerja. Terkadang kendaraan yang mereka pakai mengalami kerusakan akibat sering di pakai bekerja.
Manfaatkan situasi ini sebagai peluang usaha di desa. Membuka usaha bengkel dan menyediakan perlengkapan motor seperti Aksesoris Penggerak, Sistem Rem, Kabel, Aksesoris Mesin dan sebagainya.
Baca juga : Usaha Yang Cocok Untuk Pemula Di Pedesaan
6. Usaha Tanaman Hias
Sekarang ini tanaman hias menjadi hobi rumahan banyak orang. Sering dilihat beberapa rumah mulai mengoleksi tanaman hias, orang yang menyukai hobi seperti ini sering mencari bibit tanaman di pedesaan sehingga cocok untuk peluang usaha rumahan di desa.
Usaha ini cukup mudah dilakukan di kampung karena lingkungan yang segar dekat dengan pepohonan, silakan sediakan pot bunga dan bibit tanaman yang Anda rawat sampai layak jual.
Agar usahamu di kenal orang luar yang hobi mengoleksi bunga, silakan lakukan jualan melalui media online yang bisa mencakup banyak orang. Manfaatkan aplikasi media sosial seperti Instagram dan Facebook sebagai tempat jualan online.
7. Jualan Tabung Gas Elpiji 3kg
Menjual tabung gas elpiji dengan cara menjadi salah satu sub agen elpiji 3kg dapat menjadi peluang usaha dagang di desa yang menjanjikan. Dengan kebutuhan masyarakat desa sebagai bahan bakar memasak membuat jualan tabung gas elpiji 3kg sangat menguntungkan.
Untuk bisa mengelola usaha ini silakan mengurus syarat administrasi mengenai permohonan izin menjadi sub agen gas elpiji 3kg di pertamina dekat rumahmu. Bila sudah selesai saatnya mulai jalankan bisnismu menjadi sukses kedepannya.
8. Rental PS 4
Jika lingkungan desamu terdapat banyak anak-anak sekolah hingga orang dewasa, membuka usaha game seperti rental PlayStation bisa Anda lakukan dalam menciptakan peluang usaha di desa.
Semua kalangan anak-anak sangat menyukai bermain game PS namun mereka sulit untuk memainkannya karena terkendala masalah biaya membeli PS yang cukup mahal. Jika Anda menyediakan rental PS maka mereka akan bisa memainkan game ini.
Membuka usaha Rental PS bisa dimulai dari menyediakan 3 TV Flat dan 3 PlayStation 4, jika mendapatkan pengunjung ramai dan semakin banyak maka bisa Anda kembangkan usahamu dengan cara menambahkan jumlah unitnya lagi supaya bisa menarik banyak pengunjung.
9. Usaha Galon Isi Ulang
Peluang usaha dagang galon isi ulang di desa memiliki target pasar yang luas. Kebutuhan air bersih sebagai minuman di perlukan semua masyarakat baik di desa maupun di kota dengan begitu bisnis galon isi ulang cocok untuk usaha di daerah sepi dan di lokasi yang ramai.
Anda bisa menjual galon isi ulang di rumah dengan cara menjalin kerjasama dengan depot air isi ulang terdekat, apa lagi sekarang penggunaan dispenser listrik sering dipakai di setiap rumah yang menjadikan usaha jualan air galon sangat dibutuhkan warga desa.
10. Jualan Hewan Ternak
Ada beberapa hewan yang bisa dijual seperti kambing, sapi, bebek, ayam dan sebagainya yang layak untuk di perjual belikan. Bisnis jualan hewan ternak cukup menguntungkan apa bila di tekuni dengan baik dan paham cara merawat hewan ternak.
Anda yang ingin mencoba peluang usaha dagang hewan ternak di desa sebaiknya tentukan terlebih dahulu hewan apa yang akan diternak. Sebagai pemula bisa memulainya dari hewan kecil seperti ayam potong.
Ternak ayam potong cukup menjanjikan dan sering di beli di pasaran oleh ibu rumah tangga, pemilik warung makan dan terkadang sering di beli untuk acara kecil kecilan maupun menengah. Itulah mengapa menjual ayam potong sangat bagus untuk peluang usaha hewan ternak.
Penutup
Itulah beberapa peluang usaha dagang yang bisa di coba di pedesaan. Pilih salah satu dari beberapa rekomendasi yang saya berikan di atas dan mulailah mempersiapkan modal awal berdagang. Semoga sukses kedepannya.
Baca juga : Usaha Dagang Yang Laku Tiap Hari dan Jarang Rugi
Posting Komentar untuk "Seperti Ini Peluang Usaha Dagang di Desa Yang Menjanjikan"